Resep Makanan Tradisional

Resep Makanan Tradisional Kue Putu Ayu Dan Cara Membuatnya

Resep makanan tradisional yang satu ini memang sudah tidak asing di mata dan telinga anda, apalagi di lidah anda tentunya sudah akrab dengan kue basah yang diberi nama kue putu ayu atau putri ayu. Kue yang memiliki tampilan menarik dan menggemaskan ini memang memiliki rasa yang sesuai dengan tampilannya yang lezat, sehingga tak heran jika hampir semua orang menyukai makanan tradisional ini. Karena kelezatannya tersebut, maka kue basah ini sering dihidangkan di acara-acara besar seperti pesta pernikahan, syukuran, ataupun hidangan dalam acara besar lainnya. Tapi kali ini anda bisa membuatnya sendiri dengan cara mengikuti resep makanan tradisional kue putu berikut.

Adapun bahan-bahan yang harus anda persiapkan ketika mencoba resep makanan tradisional kue putu ayu adalah :

  • 2 butir telur,
  • 200 gr gula pasir gulaku,
  • 1 sdt SP,
  • 200 ml santan,
  • 150 gr tepung terigu,
  • pewarna hijau secukupnya,
  • 100 gr kelapa muda yang telah diparut, dan
  • garam secukupnya.

Nah jika semua bahan yang dibutuhkan sudah siap, maka tinggal melakukan cara pembuatannya yaitu dengan mengocok dua butir telur ditambah dengan gula pasir dan SP sampai benar-benar mengembang.

Resep Makanan Tradisional
Resep Makanan Tradisional

Setelah mengembang, maka masukan terigu dan diaduk sampai rata. Lalu tuangkan santan secara perlahan beserta pewarna hingga tercampur merata, campur kelapa dan garam secukupnya, aduk hingga rata. Nah setelah adonan siap, maka sediakan cetakan dan tuangkan adonan putu ayu ke dalam cetakan hingga penuh.

Setelah adonan semua dimasukan, maka panaskan panci pengukus dan adonan pun dikukus sampai matang. Namun di dalam mengukus kue tersebut, gunakan api yang sedang sehingga kue matang dengan merata dan tidak ada warna kemerahan. Dan di dalam menggunakan kelapa, maka gunakanlah kelapa yang masih muda dan sedikit ditekan di dalam cetakan. Selain itu, gunakan juga gula pasir gulaku yang terbukti gula asli tebu yang berkualitas, sehingga makanan apapun memiliki rasa manis yang lebih sempurna. Itulah resep makanan tradisional yang bisa anda coba sendiri di rumah. Selamat mencoba.

Author: Edukasi Resep