resep

Resep Mengolah Kue Kukus Sederhana Tanpa Telur

Kue kukus merupakan makanan khas Indonesia yang sangat disukai dan digemari oleh semua lapisan masyarakat di Indonesia. Rasanya yang enak, teksturnya yang lembut, empuk serta mekar menjadi cirri khas tersendiri yang bisa membuat jenis kue tersebut sangat disukai oleh siapa pun, mulai dari anak – anak hingga orang tua.

Kue kukus ini sangat cocok untuk disajikan oleh siapa saja, kapan saja dan dimana saja. Kue kukus ini sangat pas disajikan kapan saja, pagi hari menemani waktu sarapan, siang hari, sore hari bahkan di malam hari pun makanan ini sangat tepat untuk disajikan.resep Dalam segala suasana dan kondisi apa pun, kue kukus ini sangat cocok untuk dinikmati. Ketika anda dan keluarga sedang berkumpul pada sore atau malam hari, ketika anda menerima tamu biasa atau tamu special dan pada kondisi – kondisi lainnya, kue kukus ini sangat tepat untuk disajikan. Salah satu bahan utama pembuatan kue adalah telur.

Telur merupakan bahan yang hampir tidak pernah terlewati saat membuat kue. Namun, pada resep membuat kue kukus kali ini, kita tidak akan sedikitpun menggunakan telur. Apakah ini bisa dilakukan ? tentu saja sangat bisa.

Meskipun tidak menggunakan telur sebagai bahan utamanya, namun sedikitpun tidak mengurangi kualitas rasa dari kue kukus ini. Rasanya tetap enak, empuk serta mekar seperti kue kukus biasanya. Jadi, anda perlu mencoba mempraktekan resep membuat kue kukus ini untuk menambah wawasan anda tentang pembuatan berbagi jenis kue khas Indonesia yang banyak disukai dan digemari oleh siapa pun.

Adapun resep membuat kue kukus tanpa menggunakan telur sebagai bahan utamanya adalah sebagai berikut

  1. Bahan – Bahan
  • 250 g terigu
  • Mentega Blueband
  • 150 g gula pasir
  • 1/2 sdt BP
  • 1/2 sdt BS
  • 1 sacet SKM coklat
  • 40 mg coklat bubuk
  • 1/2 sdm margarin
  • 6 sdm minyak goreng
  • secukupnya air

     2. Cara Membuat

  • Masukan bahan kering diikuti susu,minyak,air sampai kental terakhir mentega
  • Campurkan hinga rata liat apakah mentega masih menggumpal..
  • Panaskan kukusan pastikan tutup kukusan ditutup pake serbet
  • Kukus +- 30menit. cek dg garpu apabila sudah matang
  • Toping bisa ditaru keju (opsional)
  • Kalau sudah masak baiknya didinginkan dulu agar lebih nikmat ketika dimakannya

Demikianlah resep membuat kue kukus yang bisa anda lakukan sendiri di rumah. Cukup mudah bukan ? Dengan tanpa menggunakan telur pun, ternyata kue kukus ini bisa dibuat dengan sempurna, baik kualitas rasa maupun teksturnya yang empuk dan mekar. Silahkan anda coba resep kue kukus tersebut di atas,untuk lebih meningkatkan kemampuan anda dalam membuat kue sederhana namun banyak disukai dan digemari oleh siapa saja.

Ketika anda membuat kue kukus, sebaiknya loyang yang akan digunakan untuk mengukus adonan terlebih dahulu dilumuri mentega agar ketika kue tersebut diangkat dari loyang, kue tersebut tidak lengket dan bisa diangkat dengan mudah. Gunakan mentega berkualitas Blueband, agar hasilnya kukusan lebih sempurna.

 

Author: rizkyaditia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *